KIE bersama ibu-ibu dusun Huta Baru, Purba Tua Baru |
Asslkum!!
selamat malam Pal, Tur, Co,Lae, Ito, Saudara dan Sahabat,semoga kita selalu dilindungi ALLAH SWT.
selamat malam Pal, Tur, Co,Lae, Ito, Saudara dan Sahabat,semoga kita selalu dilindungi ALLAH SWT.
Menjelang
tidur malam ini, saya teringat sambil tertawa kecil tentang apa yang saya dan
teman2 kes.lingkungan alami pada juni hingga juli 2011. Sebenranya sudah lama
saya telah menulis pengalaman Praktek kerja nyata (PKN) di desa Purba Tua Baru, tapi
mungkin malam ini baru bisa di selesaikan.he,he..
Bagi
kami (saya dan teman PKN Purba Tua Baru),banyak hal yang bisa dijadikan
pemebelajaran selama menjalani PKN.PKN,mungkin disini kami bisa memperoleh pengalaman yang berharga..
Gak nyangka kalau nenek huta barat meluk tiba,tiba.. he,he |
Pemberian Biaya Sewa Rumah kepada mamak Rut, terharu :) |
selama
PKN, saya dan teman2 harus mutar keapala dengan berbagai ide
untuk kelancaran PKN. Hadoeh,
sepertinya berat banget ya pengalaman kami, tapi tenang dulu. Tapi
sebenarnya gak da kegiatan yang berat kalau dikerjakan bersama. satu
poin penting untuk kebersamaan.
Ok
lah, kita mulai saja. Are you ready? 3,2,1 Gooo, goo…
Seperti
balapan saja ya ^-^ he,he..
Purba
Tua Baru?
Setelah
melalui tiga tempat PBL sbelumnya yaitu puskesmas, TTU, dan Industri, tiba
saatnya giliran PKN di desa. Sesuai jadwal yang tertera di kalender pendidikan, PKN
dilaksanakan selama 40 hari. Saya dan teman-teman kelompok 5 yaitu Buk Vivi
brahmana narziss, desy satria sitinja (nama gaul=ecy moet) , tante uci marini
munthe (nande iting), buk wima maniez ,Opung Debora sigiro, mamak vera, tante
friska simanjuntak, bang herlan Hsb, bg erikson limbong STMPW (sitampan maut
penggoda wanita), dan sya sendiri ardhi CO akan melaksanakan PKN di Desa Purba
Tua Baru, Salah satu desa yang ada di kecamatan Silimakuta kabupaten
simalungun.
Atur Gaya di Gerobak Kerbau Purba Tua Etek |
Purba
Tua Baru, jujur saja;sebelum pelaksanaan PKN,saya tidak pernah mendengar apalagi
mengenal desa itu. Sebelum memasuki desa PKN, kami (mahasiwa kes.lingkungan
angktan 2008) apel pagi di kantor camat silimakuta untuk pengarahan. Dari luar
kantor, terlihat begitu gagahnya gunung Singgalang yang masih nampak garang
dengan keasriannya yang memberi energy positif bagi kami untuk melaksanakan
PKN. Bersemangat ^-^
Desa purba tua baru terdiri dari 3 dusun yaitu purba tua etek,barung, dan huta baru . Butuh waktu sekitar 15 menit lagi untuk sampai di purba tua etek, tempat kami tinggal selama PKN. Sesampainya di huta baru, beribu imajinasi muncul dalam pikiran kami, bagaimana keadaan desa dan keluhan mulai muncul ketika acap kali mobil yang kami kendarai masuk lobang-lobang jalan, maklum saja,jalan menuju purba tua etek dalam keadaan rusak berat
Desa purba tua baru terdiri dari 3 dusun yaitu purba tua etek,barung, dan huta baru . Butuh waktu sekitar 15 menit lagi untuk sampai di purba tua etek, tempat kami tinggal selama PKN. Sesampainya di huta baru, beribu imajinasi muncul dalam pikiran kami, bagaimana keadaan desa dan keluhan mulai muncul ketika acap kali mobil yang kami kendarai masuk lobang-lobang jalan, maklum saja,jalan menuju purba tua etek dalam keadaan rusak berat
Pulang ke dusun Purba tua etek setelah pengambilan data |
Sampai
di purba tua etek, timbul perasaan yang sangat tidak menyenangkan. Kenapa? Kami
belum mempunyai tempat tinggal selama PKN di desa tersebut. Atas kebaikan kk
fanda (adikanya kades), kami diperbolehkan tinggal satu malam di rumahnya
sebelum menemukan tempat tinggal tetap. Makasi y kk atas bantuannya ^-^
Hari
kedua di purba tua etek, kami telah menemukan tempat tinggal untuk menetap;
atas ijin dari Mamak Ruth, kami diperbolehkan tinggal di rumahnya.
Keluarga
Kecil yang bersahaja dan penuh semangat
Kak rut, begitulah kami memanggilnya. Kak rut, seorang janda
yang punya 2 orang anak yaitu ruth 7 tahun (pr) dan selow 4 tahun (lk). Ketika
ruth masih berumur 5 tahun, dia sudah kehilangan ayahnya yang meninggal karena
penyakit asma yang dideritanya. Untuk menghidupi keluarga, mamak ruth bekerja
sebagai petani nenas dan kentang, tanah di purba tua etek memang sangat subur
dan 97 % dari 1378 kk yang ada berprofesi sebagai petani seperti nenas,kentang
dan cabai.
Pengambilan data di dusun Huta barung |
Hasil PKN
Pengambilan data di susun Purba tua etek |
Salam Blogger, semoga bermanfaat ^-^
Bermain voly menjelang senja bersama teman PKN dan pemuda di Purba Tua Etek. |
Pengumuman pemenang anak sehat di dea Purba tua etek.diakhir pelaksanaan CLTS,kami memberi hadiah kepada peserta yang memiliki pengetahuan yang tinggi mengenai dampak tinja terhadap kesehatan |
Atur gaya untuk foto kenang2an kak rut,jadi ingat kk rut :) |
Gotong royong bersama warga untuk kebersihan GKPS Purba tua etek |
Pengumpulan sampah dan pembuatan pembuangan akhir sampah di daerah pinggiran hutan di purba tua etek. Sampah memang menjadi masalah terbesar di Purba tua etek. |
Untuk
rekan2 PKN kesehatan lingkungan khusnya untuk kelompok Purba tua baru,
maaf kalau ada kegiatan dan foto2 yang tidak diuraikan secara lengkap, maklum keterbatasan kuota modem jadi upload foto pun sangat lama.he,he. Buat rekan2, semoga tulisan ini dapat mengingatkan kita pada momen2 PKN dulu, dan yang pasti kita berharap kenanagan bersama dulu tetap menjadi kenangan yang indah dan yang pasti, sekarang dan nanti kita tetap menjadi saudra. Sukses buar rekan2.
Bersemangat!!!
Bersemangat!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar