Kespel Dumai-Untuk mengantisipasi masuk dan
menyebarnya Virus Mers Cov ke wilayah dumai, pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan
Kelas III Dumai melakukan pemantauan kedatangan penumpang dari luar negeri
maupun jemaah Umroh yang akan balik melalui kapal di terminal Pelabuhan Dumai.
Sebagai langkah awal antisipasi, pihak KKP Kelas III Dumai memasang Alat thermoscan atau pemindai suhu tubuh dipasang di
terminal kedatangan Pelabuhan. Pemasangan itu dilakukan untuk memastikan para
warga Indonesia atau warga negara asing yang tiba dari luar negeri tidak
terjangkit virus MERS.
Alat itu
dipasangkan di Terminal Kedatangan Luar Negeri. Bentuk thermposcan tersebut lebih mirip
seperti speaker dengan sensor infra merah. Alat tersebut tersambung ke komputer
dan alat rekam wajah dan akan langsung melaporkan suhu tubuh orang yang
melewati alat tersebut. Komputer akan mendeteksi dan apabila ada penumpang yang
melebihi suhu tubuh 38 derajat celcius akan langsung terdeteksi. Apabila ada
penumpang yang terindikasi melebih suhu 38 derajat celcius, petugas medis yang
disiagakan langsung membawa orang dimaksud ke holding area atau area isolasi
untuk diobservasi lebih lanjut.
Menurut Kostan Suprapto, S.KM M.Si yang juga merupakan Kepala Seksi Pengendalian Karantina dan Surveilans Epidemiologi Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas III Dumai, meski disiukan virus MERS sangat
berbahaya namun penumpang terutama warga Indonesia yang baru pulang menunaikan
Umroh teidak perlu panik karena hingga
saat ini belum ditemukan pasien yang positif Mers Cov di Indonesia. Untuk
jemaah umroh yang akan melaksanakan ibadah umroh berikut tips menghindari
tertular MERS Saat berada di Timur Tengah.
- Menjalankan pola hidup sehat
- Menjaga kebersihan perorangan seperti mandi dengan rutin dan bersih dan mencuci tangan dengan sabun.
- Menggunakan masker apabila kondisi sedang tidak fit atau saat berada di tengah kerumunan banyak orang.
- Menjaga pola makan sehat. Seperti, jangan mengkonsumsi daging yang tidak dimasak dan jangan mengkonsumsi buah maupun sayur yang belum dicuci.
- Menghindari kontak langsung dengan hewan ternak maupun hewan liar.
Berdasarkan laporan yang diterima, hingga saat ini ditemukan
seorang jema’ah Umroh yang diduga terinfeksi
Mers Cov yang memasuki Dumai
melewati Pelabuhan. Untuk penanganan lebih lanjut pasien suspect dilakukan
pemeriksaan lebih lanjut di RSUD Dumai. Untuk terus memantau perkembangan Mers
Cov diwilayah, pihak KKP terus berkordinasi
dengan pihak-pihak yang terkait.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar